Nikmati Liburan di Bali dengan Mengunjungi GWK Bali



Bali merupakan salah satu Pulau di Indonesia yang memiliki banyak sekali destinasi wisata menarik. Mulai dari destinasi wisata pantai, wisata kuliner, hingga wisata budaya bisa kamu temukan di Pulau Dewata Bali ini.

Pantai memang menjadi objek wisata di Bali yang paling digemari, tidak hanya untuk warga lokal namun juga untuk turis asing yang berlibur ke Pulau ini. Tidak heran jika pantai-pantai di Bali akan dipadati oleh wisatawan asing yang sedang berjemur, bersantai, ataupun berselancar.
Namun, keindahan Bali tidak hanya berhenti pada objek wisata pantai nya saja lho. Ada juga wisata budaya yang menarik dan membuat para wisatawan sangat antusias untuk menyaksikannya. Seperti pertunjukan seni yang selalu ditampilkan di Garuda Wisnu Kencana (GWK).
Garuda Wisnu Kencana merupakan salah satu Taman Budaya yang dimiliki Bali dan selalu diramaikan oleh pengunjung. Hal yang menjadikan GWK Bali begitu terkenal hingga mancanegara adalah karena terdapat patung raksasa yang menggambarkan Dewa Wisnu menunggangi Burung Garuda.
Bahkan, patung ini menjadi patung tertinggi dan terbesar nomor 3 di dunia lho, mengalahkan Patung Liberty milik Amerika Serikat. Patung yang dipahat oleh seorang Maestro Seni Patung, I Nyoman Nuarta ini memiliki tinggi yang mencapai 120 meter, serta sayap Garuda berukuran 64 meter yang membentang di udara.
Saat ke Bali, jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata yang menarik satu ini. Selain sebagai destinasi wisata sejarah, GWK Bali juga cocok kok untuk kamu jadikan sebagai tempat wisata keluarga. Jadi, jangan lupa untuk siapkan tiket masuk GWK yang kamu butuhkan untuk bisa memasuki kawasan Taman Budaya ini ya.
Sekarang, kamu bisa juga kok beli tiket masuk GWK yang kamu butuhkan secara online. Termasuk melalui Online Travel Agent kesayangan kamu. Untuk harga, tentunya akan lebih murah dong. Karena, kemungkinan kamu akan mendapatkan harga-harga promo yang diadakan dari OTA kesayangan kamu itu. Jadi, bisa lebih hemat deh untuk membeli tiket masuk GWK meskipun dengan jumlah yang banyak.
Tidak perlu bingung saat kamu ingin ke tempat wisata di Bali yang satu ini. Karena, ada banyak sekali hal menarik yang bisa kamu lakukan bersama dengan orang-orang tersayang di Kawasan GWK Bali. Dengan luas tanah yang mencapai 60 hektar, pihak GWK Cultural Park menyediakan shuttle bus yang dikenal dengan nama GWK Loop lho untuk mengantar kamu berkeliling.
Jadi, meskipun siang hari yang terasa terik kamu ingin berjalan-jalan ke GWK Bali, tetap tidak akan melelahkan dengan adanya GWK Loop ini. Namun, ada biaya yang perlu kamu bayarkan ya untuk bisa menikmati fasilitas satu ini.
Selain itu, ada pula berbagai macam pertunjukan yang bisa kamu saksikan dari GWK Cultural Park ini. Kamu hanya perlu menuju Amphitheater yang letaknya tidak jauh dari pintu masuk, untuk menyaksikan berbagai pertunjukan yang tersedia. Pertunjukan tarian yang disajikan tentu memiliki waktu yang berbeda dan sudah ditentukan oleh pihak GWK.
Kamu bisa menyaksikan beragam tarian seperti Balinese Dance, Barong Keris Dance, Garuda Wisnu Ballet, Nusantara Dance, dan Kecak Garuda Wisnu. Beli tiket masuk wisata GWK mu sekarang dan nikmati keseruan dengan berwisata di GWK Cultural Park ini. Jangan lupa ajak juga keluarga atau teman-teman kamu untuk datang ke taman budaya yang ada di Bali satu ini.

1 komentar:

  1. numpang promote ya min ^^
    ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat ayo segera bergabung dengan kami di f4n5p0k3r
    Promo Fans**poker saat ini :
    - Bonus Freechips 5.000 - 10.000 setiap hari (1 hari dibagikan 1 kali) hanya dengan minimal deposit 50.000 dan minimal deposit 100.000 ke atas
    - Bonus Cashback 0.5% dibagikan Setiap Senin
    - Bonus Referal 20% Seumur Hidup dibagikan Setiap Kamis
    Ayo di tunggu apa lagi Segera bergabung ya, di tunggu lo ^.^

    BalasHapus

Terima kasih sudah membaca ^^
Tolong berkomentar dengan sopan yaaa... Maaf kalau ada yang belum terjawab :*